Xiaomi Mi Note 10 Pro vs Samsung Galaxy A71 "Kamera, Performa atau Fitur Bawaan?

Xiaomi Mi Note 10 Pro vs Samsung Galaxy A71 "Kamera, Performa atau Fitur Bawaan?


Saat ini, kemampuan fotografi yang handal dari sebuah smartphone masih menjadi jualan utama para vendor ponsel. Khususnya di Indonesia. Resolusi kamera yang besar, gimik multi kamera dengan fitur beragam serta kemampuan menghasilkan foto berkualitas tinggi menjadi arena pertarungan sengit untuk menunjukan inovasi yang sudah dihadirkan di masing-masing produk.

Xiaomi, menjadi salah satu pemain besar yang sangat percaya bahwa resolusi besar akan mampu menghasilkan foto paling baik di segala kondisi. Tak heran jika di produk flagship terbarunya. Xiaomi Mi Note 10 Pro, vendor elektronik asal Tiongkok ini menjejalkan kamera ponsel dengan resolusi paling besar untuk saat ini, 108MP.

Di level harga yang tidak terpaut jauh, Ada Samsung Galaxy A71 yang juga menjadikan kamera sebagai salah satu unggulan utama untuk menggaet generasi milenial yang hobi live di media sosial. Kedua perangkat ini juga membawa spesifikasi hardware yang sama persis, yakni chipset Snapdragon 730G yang digadang-gadang sangat cocok untuk gaming mobile.

Fotografi


Sama-sama mengandalkan fitur fotografi sebagai nilai jual utamanya, baik Xiaomi Mi Note 10 Pro maupun Samsung Galaxy A71 dibekali dengan jumlah sensor kamera yang beragam. Di sektor ini, Xiaomi Mi Note 10 Pro tampil lebih mempesona. Bagaimana tidak, tak hanya menjadi smartphone pertama yang mengusung sensor 108 megapiksel, smartphone ini juga sudah dibekali dengan 4 sensor kamera tambahan di bagian belakang.

Xiaomi Mi Note 10 Pro dilengkapi dengan sistem  penta camera pertama di dunia. Dengan fitur multifungsi dan hal-hal menarik di dalamnya, yang terdiri dari lima lensa berbeda, yaitu : lensa wide angle 108MP, lensa telephoto 5MP, lensa telephoto 12MP, lensa ultra wide angle 20MP, dan sebuah lensa makro 2MP. Susunan keren ini memungkinkan pengguna merasakan pengalaman zoom yang tak tertandingi, dan 0,6x ke 50x tanpa mengorbankan kualitas gambarnya.

Kamera utama 108MP membawa fotografi mobile ke level berikutnya dan menjadi yang pertama di industri. Dengan sensor 108MP Samsung ISOCELL Bright HMX, Mi Note 10 Pro menghadirkan resolusi kamera smartphone 9024 x 12032 piksel. Kamera 108MP dapat menghasilkan gambar seukuran billboard dengan tinggi 4,24 meter. Perangkat ini juga membawa sensor gambar 1/1.33" yang mendukung pixel binning 4-in-1 untuk merekam lebih mendetail pada kondisi pencahayaan rendah, sementara OIS 4-axis menghadirkan gambar yang kejernihannya tiada banding. Kamera utama ini memiliki lensa 8 lapis untuk menghadirkan gambar yang lebih jelas dan tajam sehingga pengguna akan merasakan pengalaman fotografi yang luar biasa.

Tak hanya sampai disitu, kamera belakang Mi Note 10 Pro juga mendukung fitur terbaru Vlog mode, fitur Night Mode 2.0 serta kemampuan teknologi video ShootSteady untuk menghadirkan pengalaman merekam video yang lebih tenang dan stabil. Serta hadirnya video slow motion 960 fps dan video resolusi 4K dengan ultra wide-angle, membuat smartphone ini sungguh luar bias. Pengguna bisa menggunakan Vlog mode dengan tujuh efek sinematik yang berbeda untuk menghasilkan video yang stylish dan menarik.

Di bagian depan, Mi Note 10 Pro menampilkan kamera selfie 32MP yang diperkuat dengan fitur Al beautify, Al Potrait selfie, AL scene detection, dan Al Face unclock, panorama selfie, dan pengguna bisa mengaktifkan shuter dengan tambahan telapak tangan. Semuanya menghadirkan pengalaman selfie yang dahsyat.

Sementara itu, Galaxy A71 dibekali dengan empat kamera yang diciptakan untuk menangkap momen-momen penting dalam hidup. Menghadirkan kamera utama. Ultra Wide, Makro dan kamera Depth, yang dikombinasikan dengan fitur cerdas.

Kemera utama memotret gambar menakjubkan dengan kamera 64 megapiksel pada Galaxy A71, yang memiliki kemampuan untuk mengambil foto dengan tajam dan jelas, kamera ini memungkinkan Anda mengambil foto sebaik mungkin siang atau malam hari. Kamera Ultra WIde memiliki sudut lensa 123, memberi Anda penglihatan tepi yang sama dengan mata manusia dan jika dibutuhkan, fungsi intellegent switch akan merekomendasikan pemotretan Wide Shot dan mengaktifkannya secara otomatis untuk Anda. Kamera Makro membawa objek ke fokus yang sangat jernih untuk menangkap setiap detail terakhir sementara kamera Depth membuat subjek Anda tampil lebih menonjol menggunakan efek live Focus.

Hadir pada inovasi Video Super Steady, sekarang Anda dapat merekam video petualangan dengan lancar dan stabil. Video Super Steady menghilangkan guncangan kamera baik saat merekam video objek bergerak atau Anda sendiri yang bergerak dengan perangkat di tangan. Bahkan ketika Anda berlari, hiking, atau mengejar hewan peliharaan, Video Super Steady akan membantu mengabadikan momen yang sempurna.

Untuk kamera selfinya, Galaxy A71 juga sudah dibekali dengan kamera selfie 32MP yang diperkuat dengan beragam fitur yang bisa memaksimalkan aktivitas selfie pengguna.

Desain


Beralik ke sektor desain, kedua smartphone ini memiliki  karakteristik material bodi yang cukup berbeda. Xiaomi Mi Note 10 Pro yang hadir dengan ukuran bodi yang lebih kecil namun memiliki bobot yang lebih berat dibandingkan dengan Galaxy A71. Selain itu, dari sisi ketebalan bodi, Mi Note 10 Pro juga tampil lebih tebal. Untuk material bodi yang ditanamkan, Mi Note 10 Pro membenamkan material kaca baik pada sisi depan maupun sisi belakang dengan lapisan kaca Corning Gorilla Glass 5. Dengan lapisan kaca yang tertanam membuat perangkat ini memiliki tampilan yang mewah nan elegan. Tak hanya itu, Mi Note 10 Pro juga telah dibekali dengan frame alumunium yang membuat tampilannya semakin menawan.

Sementara itu, Galaxy A71 hanya membenamkan lapisan kaca pada bagian depan perangkatnya saja yang sudah dilapisi kaca pada bagian depan perangkatnya saja yang sudah dilapisi kaca Corning Gorilla Glass 3. Sementara untuk bagian belakangnya, Samsung membenamkan material bodi yang terbuat dari plastik. Untuk framenya, Galaxy A71 juga menggunakan material plastik. Dengan harga jual mencapai 6 jutaan, hal ini cukup disayangkan. Sudah semestinya Samsung menggunakan material yang jauh lebih baik mengingat harga jual yang ditawarkan yang masuk ke segmen pasar kelas atas.

Layar dan UI


Dari Sektor layar, Galaxy A71 memiliki keunggulan yang lebih baik dibandingkan dengan Mo Note Pro. Tak hanya dibekali dengan teknologi layar yang lebih baik (Super AMOLED Plus), ukuran layar yang tertanam pada perangkat ini juga jauh lebih besar dengan dimensi 6,7 innci. Dengan ukuran layar yang besar ini kenyamanan pengguna dalam menikmati konten multimedia maupun bermain game lebih terpuaskan. Apiknya lagi, Galaxy A71 sudah dibekali dengan sistem operasi Android kekinian yakni Android 10 yang dikombinasikan dengan One UI 2. Sementara itu, MI Note 10 Pro hanya dibekali dengan panel layar AMOLED dengan dimensi 6,47 inci. Meski tidak terlalu besar, kenyamanan pengguna dalam menikmati konten multimedia maupun bermain game masih bisa terpenuhi dengan baik. Namun untuk sistem operasi yang tertanam, Mi Note 10 Pro masih menggunakan OS Android 9.0 Oreo namun sudah dibekali dengan UI besutan Xiaomi yang paling kekinian yakni MIUI 11. Untuk menutupi kekurangannya, Xiaomi telah membenamkan  beragam fitur untuk meningkatkan kualitas layarnya seperti DCI-P3. Always-on Display serta ketajaman layar yang mencapai 5600 nits.

Kedua smartphone ini sama-sama dibekali dengan resolusi layar full HD namun memiliki rasio layar yang sedikit berbeda. Rasio layar pada Mi Note 10 Pro adalah 19.5: 9 dengan kedalaman layar mencapai 398ppi. Sementara itu, Galaxy A71 hadir dengan rasio layar 20:9 dengan kedalaman layar 393 ppi.

Selain memiliki ukuran layar yang lebih besar, tempilan antarmuka pada Galaxy A71 juga tampil lebih menarik dengan layar bolong dengan menempatkan kamera depan di dalamnya. Sementara itu, Xiaomi masih membenamkan poni mungil dibagian atas layar untuk membenamkan kamera depannya.

Kinerja


Dari sektor kinerja, kedua smartphone ini sama-sama mengusung jenis chipset yang serupa yakni Qualcomm Snapdragon 730G dengan fabrikasi 8nm. Namun untuk dukungan RAM yang di tanamkan, MI Note 10 Pro hadir dengan kapasitas yang lebih besar yakni 8GB yang dikombinasikan dengan memory internal 256GB. Sementara itu, Galaxy A71 hanya dibekali dengan RAM berkapasitas 6GB yang dipadankan dengan memory internal sebesar 128GB. Nilai plusnya, Galaxy A71 telah dibekali dengan slot kartu microSD untuk menambah daya simpan data perangkat.

Tak hanya unggul dari sisi kapasitas RAM dan memory internal, Mi Note Pro juga memiliki keunggulan dari sisi kapasitas baterai yang ditanamkan. Xiaomi Mi Note 10 Pro telah membenamkan baterai berkapasitas 5260 mAh dengan dukungan fitur fas charging 30W. Sementara itu, Galaxy A71 hanya membenamkan baterai berkapasitas 4500 mAh dengan kombinasi fitur pengisian baterai cepat 25W.

Menariknya, Samsung Galaxy A71 membekali diri dengan fitur Al Gaming Booster yang punya beragam fitur keren demi meningkatkan performa saat bermain game. Al Gaming Booster di Galaxy A71 sejatinya dapat menyesuaikan performa game yang sedang dimainkan, baik berfokus pada penghematan daya baterai, kinerja gaming atau berimbang antara keduanya. Saat melakukan chatting sambil nge game, akan ada bar pop-up yang tentunya tidak mengganggu aksi permainan. Al Gaming Boosting juga menyertakan pengaturan tambahan untuk meminimalisir notifikasi yang mengganggu permainan.

Fitur ini juga dilengkapi dengan pilihan mode kamera dan mikrofon. Ada juga fitur Discord yang memungkinkan pengguna untuk saling terhubung langsung dengan para gamers saat sedang bermain game tertentu, dan model interaksinya bisa melalui voice chat. Sebagai informasi tambahan, perangkat ini menjadi salah saut smartphone resmi Piala Presiden Esports 2020 loh.

Kesimpulan


Berbekal harga jual yang tidak terlalu jauh beda kedua smartphone ini memiliki keunggulan yang bisa dibilang agak mirip. Namun masing-masing punya kekuatan sendiri Xiaomi Mi Note 10 Pro lebih unggul di sektor fotografi dan punya aspek hardware yang sedikit diatas, terutama memori. Sedangkan Samsung Galaxy A71 punya tampilan yang lebih keren berkat layar lebar Infinity-O dan desain modern. Bonusnya, Galaxy A71 juga menjanjikan fitur gaming yang lebih menarik plus menjadi salah satu smartphone resmi Piala Presiden Esports 2020.

Dikutip dari Tabloid Pulsa   
Daftar Isi

TEKNOLOGY
  1. Perkembangan Teknologi Telepon
  2. Penemuan Telegraf oleh Samuel F.B. Morse bersama Rekannya
  3. Penemuan Telepon Pertama oleh Philip Reis Tahun 1861
  4. Sejarah Perkembangan Radio dari Tahun 1888 sampai dengan 1960
  5. Penemuan Komponen Televisi oleh Para Ilmuwan
  6. Peranan dan Dampak Teknologi lnformasi Komunikasi
  7. Manfaat Teknologi untuk Bisnis dan Perbankan
  8. Teknologi perbankan, Internet banking, ibanking, jateng, mandiri, klikbca individual
  9. Manfaat Positif Teknologi Informasi di Berbagai Bidang
  10. Dampak Negatif Perkembangan Teknologi terhadap Hak Cipta
  11. Dampak Negatif Perkembangan Teknologi Komunikasi
  12. Efek-Efek Negatif Yang Timbul dari Penggunaan Internet
  13. Membuat Proposal Usaha Elektronika Praktis, Pengertian Proposal Usaha, Sistematika Menyusun Proposal Usaha
  14. printer, teknologi, printing, perkembangannya, perkembangan, dimensi, komunikasi, informasi, digital, yang, dengan, cara, kerja, pengertian, produk
  15. mine, infra, daur, dewatering, hidrologi, konsep, water, teknologi
  16. tambang, drainase, rencana, debit, printing, teknologi, komunikasi, air, perkembangan, digital, informasi, outer, sump
  17. Perencanaan dan Prosese Pembuatan Jalan Tambang
  18. Perencanaan Material Jalan dan Contoh Pembuatan Jalan
  19. Metode Penambangan Terbuka
  20. Pengertian Sumber Daya Alam | Jenis sumber daya alam | Asal Sumber Daya Alam | Guna Sumber Daya Alam
  21. Akibat Buruk dari Perkembangan Teknologi dan Informasi
  22. Definisi Teknologi Informasi, Infrastruktur Teknologi Informasi, Brainware Teknologi Informasi, Profesi dalam Industri Komputer
  23. Digital Siganature | Exploit Kits | Undetection Tool | Botnet Generator | User Account Control | Membuat Digital Certificate 
  24. Manusia, Teknologi,  Sains, Kebutuhan Dasar Manusia, Penciptaan Material, Menciptakan Kekayaan
  25. Definisi Teknologi Informasi  | Definisi Informasi  | Sejarah Teknologi Informasi | Peranan Teknologi Informasi Bagi Kehidupan Manusia | Dampak Kemajuan Teknologi Informasi
  26. Dengan Kompor Biogas maka secara ekonomi pengeluaran perbulan dapat dihemat | Proses Produksi Energi Biogas
JARINGAN
  1. Mengenal Alat Komunikasi Pada Masa Sejarah
  2. Kemajuan Teknologi Komunikasi Seiring Perkembangan Zaman
  3. Buku Teknologi Informasi dan Komunikasi Kelas XI
  4. Smartphone 4G Harga Dibawah 3 Jutaan Rupiah
  5. 9 Tips Pengawet Baterai Handphone Android
  6. Persaingan Teknologi Smartphone 4G LTE
  7. Teknologi Komunikasi, Apple, iPhone, Sony, kode IMEI, Xperia F8331 Trend Pencarian Colombia
  8. Lenovo Vibe C2, Samsung Galaxy J2
  9. Pertumbuhan Teknologi Aplikasi Handphone Android
  10. Sejarah Perkembangan Teknologi Mesin Faximile
  11. Perkembangan Teknologi Televisi
SMARTPHONE
  1. Samsung Galaxy A51 | Desain Makin Cantik dengan Punch Hole Display  | Pertama Bawa One UI 2 | Performa Masih Bisa Diadu | 4  Kamera Utama + 1 Kamera Selfie
  2. Inilah 7 Smartphone Quad Camera Termurah Di Pasar Buat Kamu Yang Hobee Selfie Atau Games Untuk Di Upload Sosial Media
  3. Kamera Quad Buyer | Sensor CMOS IMX586 | Cara Kerja Sensor Quad Bayer
  4. Ketika 5G Diharapkan Bisa Mendorong Penjualan Perangkat |  Pasar PC Global Bakal Terus Menurun
  5. Tes Realme 5i,  Desain  Layar 6.5 Inci "Mini Drop",   OS, Antarmuka, dan Security,   Quad-Camera 12 MP,   Snapdragon 665
  6. Gadget Yang Cocok Untuk Para Pembuat Content Creator  Dalam Berkreasi
  7. Smartphone Satu Jutaan Berbaterai Jumbo Paling Baru
  8. Xiaomi Mi Note 10 Pro vs Samsung Galaxy A71 "Kamera, Performa atau Fitur Bawaan?
  9. Kebutuhan Pasar Akan Produk Samsung Galaxy Note10 Lite
  10. Virus Smartphone, Menguras Rekening Bank,  SMS Lewat Malware, Cara Melindungi diri 
  11. Keunggulan Samsung Galaxy A22 5G Terbaru 
  12. Pasar Perangkat Lunak | Kerja Jarak Jauh 
  13. OnePlus 10T Marvel Edition akan diluncurkan di India selama akhir pekan, inilah yang ada di dalam kotak
TEKNOLOGI ASTRONOMI
  1. Perkembangan Teknologi Media Elektronik Telegraf
  2. Teknologi Elektronik Untuk Mendapatkan Tegangan DC
  3. Produk Rekayasa Pembangkit Listrik Sederhana
  4. Rekayasa | Peluang Usaha Elektronika Praktis | Elektronik Praktis | Uang Elektronik | Pengertian Elektronika Praktis | Aneka Jenis Alat Elektronika Praktiis dan Manfaatnya
  5. Sumberdaya Usaha | Alat Elektronika Praktis | Keindahan Layar LED Raksasa | Komponen Elektronika
  6. Proses Produksi | Alat Elektronika Praktis | Standar Proses Produksi | Mendesain | Kualitas Produk Elektronika Praktis Langkah Keselamatan Kerja Alat Elektronika Praktis
  7. Rekayasa dan Wirausaha Alat Elektronika Dengan Kendali Otomatis
  8. Sumber Daya Karya Rekayasa Elektronika dengan Kendali Otomatis
  9. Pengertian dan Perkembangan Teknologi Radio
  10. Pengertian, Fungsi Resistor, Nama Resistor, Simbol Resistor
  11. Sound System, Beda Surround Dolby Atmos dan Surround Tradisional
  12. Pembangkit Listrik | Tenaga Angin | Desain Produk | Alat Pendukung Produk
TEKNOLOGI FOTOGRAFI
  1. Teknologi Kamera Mirrorless Leica
  2. Perkembangan Teknologi Fotografi Dari Masa Penemuannya
  3. Sejarah Perkembangan Fotografi di Indonesia
  4. Hubungan Seni dan Kreativitas Dengan Fotografi
TEKNOLOGI INDUSTRI
  1. Bioteknologi Pangan Untuk Meningkatkan Hasil Produksi Pertanian
  2. PENGGUNAAN MINYAK DAN LEMAK DALAM BIDANG NON PANGAN
  3. Bioteknologi Pertanian Meningkatkan Hasil Pangan
  4. Negara Yang Punya Teknologi Pertanian Terbaik
  5. Cara Amerika Serikat, Dalam Memajukan Teknologi Pertanian, Kacang Kedelai
  6. Teknologi Baru Peternakan Sapi Tanpa Cari Rumput
  7. Cara Meningkatkan Produksi Biogas Berlipat Ganda
  8. Pengertian, Teknologi, Industri, Jenis, Manfaat, Keunggulan
  9. Tren Industri Teknologi, Pengaruh Teknologi Industri, Pertumbuhan Teknologi Industri
  10. Teknologi Mengolah Sampah | Cara lama tidak efisien | Bermula dari beasiswa | Limbah medis jadi perhatian | Teknologi Pirolisis | Mengubah Plastik Jadi Bahan Bakar Cair
TEKNOLOGI INFORMASI
TEKNOLOGI PENDIDIKAN